MENGEMBANGKAN
PRODUK TURUNAN
JAGUNG TERBAIK
BAGI INDONESIA

Perkumpulan Produsen Pemurni
Jagung Indonesia

TENTANG P3JI

Perkumpulan Produsen Pemurni Jagung (P3JI) adalah wadah para produsen pemurni jagung berkumpul dan bekerjasama dengan berbagai pihak dalam memaksimalkan potensi dan manfaat dari produk hasil pemurnian jagung Indonesia demi mendukung pembangunan nasional.

Lebih Lanjut

Perusahaan Anggota P3JI

PT Tereos FKS Indonesia

Berdiri sejak 2014, Tereos FKS Indonesia merupakan pelopor industri pemurni jagung di Indonesia. Sebagai gabungan Tereos Group dan FKS Group, tahun 2017 modal 100 juta USD ditanamkan di perusahaan ini sebagai investasi untuk pengembangan industri pemurni jagung. 

PT Daesang Ingridients Indonesia

Berdiri sejak tahun 1973, PT. Daesang Ingridients Indonesia merupakan salah satu perusahaan yang terkenal dengan produk penyedap rasanya. Sejak tahun 2017, PT. Daesang Ingridients Indonesia melakukan diversifikasi usaha di bidang industri pemurni jagung.

PT Arena Agro Andalan

Didirikan pada tahun 2010, Arena Agro Andalan memproduksi sagu dan tapioka yang berkualitas tinggi dari pabrik yang dilengkapi dengan teknologi mutakhir di Kalimantan Barat dan Jawa Tengah. Mulai tahun 2017, Arena Agro Andalan menambah pengembangan bisnis pati jagung.

PT Sorini Agro Asia Corporindo

PT SAAC berdiri tahun 1983 dengan mengolah pati tapioka dan jagung menjadi pemanis untuk bahan baku makanan dan minuman, produk perawatan tubuh dan kosmetik, hingga pakan ternak. Part of Cargill sejak 2011, PT SAAC terus berupaya untuk memenuhi kebutuhan pangan dunia dengan cara yang aman, bertanggung jawab, dan berkelanjutan.

Data Industri

Kapasitas Produksi

Dalam rangka meningkatkan pemenuhan kebutuhan nasional, kami tingkatkan kapasitas produksi menjadi 600.000 ton di 2018.. 

 

Nilai Ekonomis

Pada tahun 2018, nilai ekonomis variasi serta aplikasi produk turunan jagung diperkirakan mencapai US$500 juta.

 

Pemenuhan Kebutuhan Nasional

Kontribusi P3JI dalam memenuhi kebutuhan nasional untuk pati jagung pada tahun 2017 mencapai hampir 45 %.

 

Performa Ekspor

Nilai ekspor industri pemurnian jagung pun terus meningkat dari sekitar 32.000 ton di tahun 2016 menjadi 60,000 ton di tahun 2019.

 

Produk Turunan Jagung

Pati dan Pemanis

Karbohidrat dalam jagung dapat diolah menjadi pati dan pemanis yang digunakan dalam berbagai industri.

Lebih Lanjut

Pakan Ternak

Dalam proses pemurnian jagung, protein yang terpisah dapat menjadi sumber protein dan serat dalam pakan ternak.

Lebih Lanjut

Berita

id_IDBahasa Indonesia
en_USEnglish id_IDBahasa Indonesia